Filler Polycaprolactone (PCL) dan Hyaluronic Acid (HA) Apa yang Berbeda?

Filler Polycaprolactone (PCL) dan Hyaluronic Acid (HA) Apa yang Berbeda?

Meski lebih dari 20 tahun sejak pertama kali diperkenalkan, prosedur estetika dengan injeksi filler terus diminati oleh pasien dan dokter. Ahli estetika terus mengembangkan teknologi dan material terbaik untuk menciptakan filler berkualitas tinggi yang mampu menjawab kebutuhan estetika pasien.

Filler Hyaluronic Acid (HA).
Salah satu jenis filler yang paling banyak digunakan di pasaran adalah filler berbahan dasar Hyaluronic Acid (HA) atau yang biasa juga disebut Nonanimal Stabilized Hyaluronic Acid (NASHA). HA adalah material alami yang dapat ditemukan di jaringan tubuh manusia, hewan, dan bakteri. Pada filler HA, material diambil dari sumber alami selain manusia, seperti hewan dan bakteri.

HA memiliki kemampuan untuk berikatan dengan air hingga 1000 kali dari jumlahnya sendiri, sehingga menciptakan efek volumizing pada jaringan, mengurangi kerutan, hingga memudarkan bekas jerawat. Kemampuan ini membuatnya bekerja secara efektif sebagai filler, baik untuk tujuan estetika maupun kebutuhan media lain.

Filler HA seperti Perfectha dan Perfectha Lidocaine tersedia dalam beberapa jenis varian berdasarkan ukuran partikel dan sifat reologinya, dimana semakin besar partikel, semakin besar pula efek volumizing dan ketahanan yang dimilikinya. Variasi ini didesain untuk menjawab berbagai jenis kebutuhan, mulai dari mengisi garis-garis yang tampak, hingga menciptakan volume dan bentuk wajah.


Filler Polycaprolactone (PCL).
Selain HA, jenis filler lain yang banyak dipilih oleh dokter dan pasien adalah filler Polycaprolactone (PCL). Filler PCL pertama kali diperkenalkan pada tahun 2009 dan dikenal memiliki kemampuan biostimulasi yang lebih baik dibandingkan filler HA. PCL merupakan polimer medis non-toksik yang dapat diserap secara alami oleh jaringan tubuh, sehingga banyak digunakan untuk perangkat medis.

Tidak hanya menciptakan efek volumizing yang instan, filler jenis PCL juga mampu meningkatkan kualitas kulit dan menciptakan bentuk wajah dalam jangka panjang dengan mendorong produksi kolagen tubuh secara alami. Karena kemampuannya untuk mendorong produksi kolagen dalam jangka panjang, filler PCL juga disebut sebagai filler collagen stimulator atau perangsang kolagen.

Hasil perawatan dengan filler PCL seperti Ellanse dapat bertahan selama 18 hingga 24 bulan sejak prosedur pertama, tergantung dengan kondisi masing-masing pasien. Hal ini memungkinkan pasien untuk mendapatkan hasil peremajaan kulit yang lebih optimal hanya dengan 1 kali sesi perawatan, tanpa sesi tambahan dalam waktu yang lama.

Perbedaan Filler HA dan PCL.
Selain dari jenis material yang digunakan, pengaplikasian filler HA dan PCL juga biasanya dilakukan untuk tujuan yang berbeda-beda. Filler HA dapat digunakan untuk meningkatkan tampilan bibir, mengoreksi kantung mata. dan untuk menebalkan garis-garis dan kerutan superfisial pada kulit.

Selain itu, varian filler HA dengan Lidocaine seperti Perfectha Lidocaine juga dapat dipilih oleh pasien pemula yang menginginkan rasa nyaman pada saat dan sesudah perawatan. Pasien yang kurang puas dengan hasil filler juga dapat mengatasinya dengan injeksi antidot Hyaluronidase yang mampu mendegradasi material HA kembali.

Akan tetapi, pasien yang menginginkan hasil yang bertahan lebih lama dapat mempertimbangkan untuk melakukan injeksi filler PCL. Selain menciptakan efek volumizing pada jaringan kulit, filler PCL dikenal mampu meningkatkan produksi kolagen dalam jangka waktu yang lama, sehingga menciptakan tampilan kulit awet muda yang juga bertahan lama.

Selain itu, kemampuan filler PCL seperti Ellanse dapat bekerja lebih baik untuk kebutuhan kulit tertentu seperti memperbaiki kehilangan volume yang dalam, kulit kendur, hingga meningkatkan kualitas kulit. Meski begitu, filler PCL Ellanse tidak dapat diaplikasikan pada area sekitar mata, seperti kelopak mata, kantung mata, crow’s feet atau kerutan di sisi luar lipatan mata, serta area dahi di antara dua alis.

Konsultasikan kebutuhan kecantikan Anda hanya kepada dokter kecantikan yang terpercaya, ya!

Distributed by
Sinclair Indonesia
DM kami untuk infomasi lebih lanjut
Penting untuk diperhatikan bahwa produk Sinclair hanya boleh diberikan oleh profesional medis yang terlatih dan berkualifikasi.

Share


Workshop Alert!